Personel Satlantas Polres Mamuju Tengah Beri Teguran Bagi Pelanggar Operasi Patuh Marano 2023

    Personel Satlantas Polres Mamuju Tengah Beri Teguran Bagi Pelanggar Operasi Patuh Marano 2023

    Mamuju Tengah – Kepolisian Resor Mamuju Tengah saat ini  menggelar Operasi Patuh Marano 2023. Untuk menghindari meningkatnya jumlah Pelanggaran lalu lintas, Rabu 12/07/2023

    Personel satlantas Polres Mamuju Tengah melaksanakan antisipasi dengan sosialisasi atau memberikan edukasi agar masyarakat tertib dan patuh aturan Lalin.

    Terlihat Puluhan pengendara motor terjaring razia Operasi Patuh Marano 2023 yang dilaksanakan secara patroli hunting pada seputaran jalur Trans Sulawesi Topoyo – Pasangkayu.

    Para pengendara yang melanggar lalu lintas itu diantaranya karena tak memakai helm, knalpot bising (brong), tidak bisa menunjukkan surat-surat kendaraan, pengendara dibawah umur dan tidak menggunakan plat nomor kendaraan.

    Kapolres Mamuju Tengah AKBP Amri Yudhy S, S.I.K., M.H melalui Kasat Lantas Polres Mamuju Tengah IPTU Junaid mengatakan, Operasi Patuh Marano 2023 ini berlangsung dari 10 sampai tanggal 23 Juli 2023 dan dilaksanakan serentak di seluruh wilayah Republik Indonesia.

    “Hari pertama penyelenggaraan Operasi Patuh Marano 2023, Polres Mamuju Tengah menindak puluhan pengendara sepeda motor yang melanggar aturan berlalu lintas, ” ujar IPTU Junaid.

    Pengendara yang melanggar lalu lintas tersebut langsung mendapatkan sanksi teguran serta diberikan pemahaman tentang pentingnya tertib berlalu lintas di jalan demi keselamatan dan kenyamanan bersama dalam berkendara di jalan.

    IPTU Junaid juga menambahkan, bahwa pihaknya akan melakukan kegiatan edukasi, pengaturan lalu lintas dan memberikan teguran kepada pelanggar lalu lintas selama operasi ini berlangsung.

    “Mari kita bersama-sama mendukung upaya meningkatkan keselamatan berlalu lintas di Kabupaten Mamuju Tengah dengan mematuhi peraturan lalu lintas. Bahwa patuh dan tertib berlalu lintas di jalan merupakan cermin moralitas bangsa, ” pungkasnya.

     

     

     

    Rosmini

    Rosmini

    Artikel Berikutnya

    Tak Hanya Masyarakat, Operasi Patuh Marano...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    Karossa Kembali Jadi Juara Umum Pentas PAI Tingkat Kabupaten Mamuju Tengah Tahun 2024
    Kapolri Tekankan Peran Penting Pemuda Muhammadiyah Dalam Wujudkan Indonesia Emas 

    Ikuti Kami